Lomba PORSADIN yang diselenggarakan oleh FKDT Kabupaten Purwakarta ini diikuti oleh seluruh Madrasah Diniyah Takmiliyah yang ada di Kabupaten Purwakarta, kurang lebih 17 kecamatan yang mewakili dari masing-masing cabang lomba.
Adapun prestasi lomba yang diraih dari masing-masing cabang yang diikuti oleh DTA Nurul Islam yaitu :
1. Juara ke-1 Lomba lari sprint 100 meter
2. Juara ke-2 Badminton Ganda Putra
3. Juara ke-2 Tahfidz Juz 30
4 Juara ke-2 dan ke-3 Murottal wal Imla
Sementara itu berdasarkan hasil perhitungan perolehan juara, untuk kecamatan wanayasa meraih juara umum.
Kepala DTA Nurul Islam, Mulyono, S.Pd.I menyampaikan pesan untuk para peserta lomba, khsusnya untuk anak-anak didiknya bahwa dirinya merasa bersyukur dan bangga serta berterima kasih karena peserta didiknya mampu bersaing dan meraih prestasi yang membanggakan diajang lomba tersebut.
"Saya merasa bangga, dan menghaturkan terima kasih kepada org tua santri bil khusus untk anak anakku yang hebat sudah berpartisipasi pada lomba porsadin Tingkat kabupaten Purwakarta, jadikanlah pelajaran dan pengalaman. Insya allah kalian semua juara dan hebat. Yang meraih prestasi juara jangan merasa bosan untuk terus berkarya, dan yang belum meraih juara jangan pernah berputus asa. Sportivitas dalam pertandingan itu jauh lebih juara." tuturnya.